Siap Kerja Sedari Kuliah, Apa Kuncinya?

Narasumber: Adabella Tansy Maurilla, Marketing Manager Retail Payment Division Bank BRI
Tema: Persiapan Dunia Kerja Sedari Kuliah

 

Buat banyak YOTers, pastinya masa-masa kuliah adalah masa-masa yang penuh keseruan dan eksplorasi diri. Untuk yang masih menjalani maupun yang sudah lulus, pastinya banyak kenangan-kenangan yang akan ataupun telah membekas dalam kehidupan kita. Sebesar itu impact dari pengalaman-pengalaman kita di masa kuliah. Artinya, kesuksesan kita saat masuk dunia kerja juga besar dipengaruhi oleh pengalaman-pengalaman kita selama di bangku kuliah.

 

Dunia kerja itu jauh lebih luas daripada kuliah, bisa dilihat mulai dari rekan-rekan kita bekerja hingga tantangan-tantangan yang akan dihadapi. Maka itu, penting buat kita mempersiapkan diri untuk dunia kerja sedari kita masih kuliah. Untuk mendalami pembahasan ini, kita berkesempatan untuk ngobrol bareng Kak Adabella Tansy Maurilla, Marketing Manager Retail Payment Division Bank BRI. 

 

Walaupun penting, kadang yang kita alami adalah mungkin tidak semudah itu untuk fokus dalam mempersiapkan diri untuk dunia kerja saat masih kuliah. Di masa-masa ini pasti banyak sekali ajakan-ajakan untuk nongkrong dan happy-happy sama teman-teman lain, sehingga sulit buat kita memberikan waktu untuk mempersiapkan diri. Jadi seakan-akan, kalau kita menghabiskan waktu mempersiapkan diri kita untuk dunia kerja, kita gak bisa bersenang-senang. Saat ditanyakan pendapatnya, Kak Bella menjawab sebagai berikut.

 

“Saya kurang setuju dengan pandangan itu. Justru kita jangan jadi mahasiswa yang kupu-kupu – kuliah pulang kuliah pulang. Justru itu kesempatan kita untuk belajar tentang teamwork di organisasi, atau belajar bisnis dengan teman-teman kita. Senang-senang harus, karena pasti ada masa-masa kita jenuh.” Kata Kak Bella. Kalau kita menyeimbangkan antara aktifitas-aktifitas mengasah skills dengan bersenang-senang, akhirnya kita juga akan lebih produktif. 

 

Mengetahui banyaknya tantangan yang kita hadapi untuk mempersiapkan diri untuk dunia kerja, kita menanyakan pandangan Kak Bella tentang bagaimana kita bisa tetap menjaga fokus kita. Ternyata jawabannya menarik, YOTers. Kata Kak Bella, kuncinya adalah bersenang-senang secara disiplin.

 

“Saya meluangkan waktu untuk senang-senang, dan yang pastinya positif. Senang-senang itu salah satunya adalah Hobby, agar kita nggak jenuh. Tapi kuncinya harus disiplin.”

 

Maksud Kak Bella bersenang-senang dengan disiplin adalah untuk menyisihkan waktu khusus setiap hari dan tidak melebihi batas waktu itu. Karena bersenang-senang tetap penting untuk mental kita, kita pun harus menyikapi dengan bobot yang sama dengan aktivitas lainnya. Misalnya, kalau kamu Hobinya bermain musik, kamu sisihkan setiap hari waktu untuk bermain musik selama dua jam. Penting buat kamu disiplin dengan keputusan itu dan tidak melebihi waktu yang sudah kamu tentukan. Dengan ini, kamu pun tetap efisien dan efektif dengan waktu yang kamu habiskan setiap hari selama kuliah.

 

“Tujuan kita untuk senang-senang itu kan bukan cuman untuk bersenang-senang. Tetapi, untuk meningkatkan produktivitas kita.” Kata Kak Bella.

 

Selain itu, Kak Bella juga membahas bagaimana melek finansial itu juga hal yang penting untuk kamu persiapkan, apapun itu karir yang kamu inginkan. Kemampuan untuk mengatur keuangan kita menjadi skill yang penting dan mendasar banget buat kita anak muda pada saat nanti memasuki dunia kerja. Sebagai anak muda, kamu bisa banget mulai menggunakan BRImo, untuk segala kebutuhan keuangan kamu. Berbagai layanan dan fitur akan mempermudah kamu mengatur keuangan kamu, jadi lebih banyak waktu buat kamu menyusun dan mengejar tujuan career map kamu! Langsung aja download aplikasi BRImo di PlayStore dan AppStore.

 

Yang pasti sebelum menikmati fitur-fitur ini, kamu harus membuka rekening di BRI. Tetapi, tidak perlu ribet karena kamu bisa membuat rekening BRI langsung dari aplikasi BRImo. Nyaman dan gampang banget, kan?

 

Nah, semoga dari obrolan kita dengan Kak Bella, kamu mendapatkan perspektif baru mengenai persiapan untuk dunia kerja. Semoga setelah ini kamu bisa lebih disiplin dalam segala aktifitas kamu di kuliah, termasuk juga dalam bersenang-senang ya!

Leave a Reply

Your email address will not be published.