SETIAP RINTANGAN PASTI ADA JALAN KELUARNYA

 

Selamat untuk adik kelas 12 yang lolos SNMPTN dan buat yang belum lolos jangaan pantang nyerah masih ada tes SBMPTN, tes Mandiri dan tes-tes lainnya yang disediakan oleh Perguruan Tinggi Negeri untuk yang belum bisa masuk PTN masih ada PTS yang hampir sama derajatnya dengan PTN. Siapa sih nggak mau kuliah pasti semua pinginkan, apalagi waktu kelas 12 pembahasannya nggak jauh-jauh dari kampus mana yang akan dipilih, jurusan apa yang akan diambil. Bimbangkan ? iya bimbang karena banyak banget pilihannya.

Kamu harus pilih jurusan sesuai passion dan yang sesuai keinginan kamu, tapi masih banyak calon mahasiswa baru yang bingung dengan pilihannya akhirnya malah ngambil jurusan yang nggak sesuai passionnya karena mengikuti keinginan versi orang tua, terlalau percaya kata orang tanpa mencari tau tentang jurusan tersebut, maupun mengikuti ajakan teman. Tapi inget! Jangan menyalahkan diri sendiri masih banyak yang ditolak di jurusan tersebut. Syukurin apa yang kamu dapatkan, “Bukan kamu yang membutuhkan jurusanmu, tapi jurusanmu yang membutuhkan kamu”. Kalo dapat dijurusan yang tergolong bukan populer dan bukan jurusan yang kamu mau, syukurin aja. Rezeki orang nggak akan ketukar. Kalo masih dikasih kesempatan coba aja tahun depan dengan ambil jurusan yang kamu mau. Kalo dapat berarti itu rezeki kamu kalo nggak dapat? Jalanin aja jurusan yang saat ini LEARM FROM MISTAKE. Setidaknya kita sudah berusaha untuk mencoba dan bertahan diketidaknyaman AND NEVER GIVE UP .

Leave a Reply

Your email address will not be published.