5 Makanan Yang Harus Kamu Coba Ketika Berkunjung Ke Banyuwangi

Halo sobat kuliner aku mau merekomendasikan nih makanan yang unforgettable untuk kalian ketika pergi ke Banyuwangi.

1. Rujak soto

Masakan ini merupakan paduan unik antara rujak sayur dengan soto, bisa soto daging (daging sapi) atau soto babat. Bahkan ada yang memadukan dengan soto ayam atau soto ceker (kaki ayam), ini biasa dilakukan sebagai alternatif ketika ingin menikmati rujak soto tetapi harga daging sedang melambung. Jadi rujak soto ini merupakan perpaduan antara soto dan rujak yang dijadikan satu menjadi satu kesatuan yang disebut dengan rujak soto.

2. Sego tempong

Sego tempong atau nasi tempong umumnya meggunakan sambal mentah untuk pelengkapnya. Sego tempong biasanya berisi nasi, sambal, lauk ( ayam, tahu tempe, ikan, telur atau burung puyuh ) , dan lalapan. Sambal mentah ala nasi tempong umumnya diracik dari ulegan cabe rawit, tomat ranti, terasi, gula dan garam. Tak lupa dikucuri sedikit jeruk purut biar aromanya makin sedap.

3. Pecel rawon

Saat menyantap nasi pecel rawon, kalian akan mendapati rasa gurihnya bumbu pecel yang khas berpadu dengan sedapnya kuah rawon. Sensasi segar juga muncul dari sayuran seperti tauge, kacang panjang, dan bayam. Akan semakin sempurna bila kita santap bersama lauk pendamping seperti empal, paru goreng, telur asin, tahu atau tempe goreng, dan juga peyek.

Nah, untuk mendapatkan cita rasa yang khas, biasanya nasi pecel rawon disajikan sesuai dengan urutan. Pertama, nasi ditata bersama sayuran rebus di piring, kemudian diberi kuah rawon, dan terakhir diberi bumbu pecel di atas sayuran. Namun, ada juga yang disajikan dengan kuah rawon di mangkuk terpisah. Sama seperti rujak soto pecel rawon juga merupakan perpaduan antara pecel dan rawon yang dijadikan satu menjadi rujak rawon.

4. Ayam kesrut

Ayam Kesrut sekilas mirip sayur asem. Bedanya, kuliner Ayam Kesrut menggunakan potongan daging ayam kampung dengan kuah pedas. Bumbu utamanya pun sederhana, terdiri dari cabai rawit, cabai merah besar, blimbing wuluh atau asem wadung, bawang merah, daun bawang, terasi, gula dan garam.

Meski bumbunya sederhana, tetapi cita rasa yang ditawarkan sangat maknyus. Perpaduan rasanya gurih, asam, manis, dan pedas membuat daging ayam sangat nikmat di lidah. Ditambah lagi kuah bening yang segar. Ayam Kesrut sangat pas jika disajikan saat hujan atau mendung.

5. Telur petis

Telur petis biasa disebut dengan telur cit dimana telur tersebut direbus dan dimasak dengan bumbu yang nantinya diberi kecap pada akhir pengolahan.