3 Tips Berkomunikasi yang Baik. Simak Penjelasannya!

Memiliki kemampuan berkomunikasi yang baik adalah salah satu privilege yang sangat perlu dimiliki oleh banyak orang terutama anak muda. Berbicara baik memiliki arti bahwa cara berkomunikasinya bisa dianggap sebagai suatu hal yang sangat tepat dan mudah dicerna dan diartikan oleh banyak orang

Dalam membangun komunikasi yang baik, ada beberapa tahapan yang perlu dilakukan baik dalam hal yang sederhana maupun hal yang sangat serius. Saat kita bisa berbicara kepada orang lain dengan bahasa dan kalimat yang baik maka kita akan dianggap sebagai seseorang yang sangat baik serta cerdas. Untuk mengetahui hal tersebut berikut ini beberapa tips yang bisa dilakukan supaya bisa berkomunikasi dengan baik, diantaranya:

 

1. Bicara secara perlahan

Tips pertama yang harus diperhatikan ketika sedang berbicara dengan lawan bicara adalah kecepatan kata yang kita ucapkan. Jangan terlalu cepat, karena tidak semua orang bisa mengikuti apa yang kita ucapkan dengan cepat. Coba dan biasakan bicara secara perlahan tanpa harus terburu-buru. Selain memberikan impact yang baik juga mencerminkan diri sebagai seseorang yang bisa menghargai orang lain.

 

2. Jelas

Supaya tidak terjadi kesalahpahaman, tips kedua yang perlu dilakukan yaitu kita harus bisa mengutarakan apa yang ingin diucapkan dengan baik dan benar. Gunakan intonasi serta suara yang jelas, jernih, dan tidak bertele-tele. Hindari makna ganda dan suara yang terlalu kecil atau besar. Hal ini bertujuan untuk mengurangi kesalahpahaman antar orang. Terkadang banyak yang salah mengartikan ketika kita kurang jelas saat berbicara.

 

Baca juga:

Berlatih Bicara Untuk Dapet Kerja, Dengan Cara Ini!

Kamu Masih Takut Berbicara Saat Presentasi? Yuk, Praktikan 3 Cara dan Tips Ini Supaya Kamu Berani Tampil!

Fahami 3 Manfaat Menjadi Anak Rantau

 

3. Sesuaikan bahan obrolan

Tips terakhir yang harus diperhatikan ketika berbicara dengan orang lain adalah jangan mencari topik yang sensitif atau berpotensi menyinggung lawan bicara. Jika kita tidak terlalu mengenal lawan bicara, pilihlah topik yang umum terlebih dahulu, jangan langsung menanyakan hal yang bersifat pribadi.

Itulah beberapa tips yang perlu dilakukan supaya kita bisa berbicara dengan baik kepada orang lain, hal utama yang perlu dilakukan untuk membangun hal tersebut adalah perlu adanya pembelajaran dari berbagai pihak baik formal maupun non formal.

 

Penulis; Dede Radika

 

Buat kamu yang ingin mengembangkan leadership skill dan networking, Phoenix United hadir untukmu!
Phoenix United adalah Indonesian Leaders Society dimana kamu bisa mengikuti fun trips, dinner with CEOs, sampai networking party bersama dengan komunitas yang nggak hanya seru namun juga impactful.
Yuk join sekarang dengan klik di sini: Phoenix United Indonesia

YouTube Young On Top
Ingin dapat lebih banyak konten tentang inspirasi, bisnis, tips karir, self-development, dan lainnya? Yuk nonton di YouTube Young On Top atau klik video di bawah ini.